Notification

×

Iklan

Tag Terpopuler

Keluarkan Statement “LSM Kurang Ajar”, Pimpinan LSM Meminta Oknum Lurah Mengundurkan Diri

Sabtu, 18 November 2023 | November 18, 2023 WIB Last Updated 2023-11-17T21:36:58Z
Kabar-Indonesia.com | Bone - Menindak lanjuti pernyataan oknum Lurah di Sibulue, Para pimpinan LSM mendatangi kantor Camat Sibulue, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Jumat (17/11/23).

Kedatangan para pimpinan LSM Bone di sambut langsung oleh Camat Sibulue, Andi Amry Amin, SH, M.Si.

Dalam pertemuan itu, dihadiri Ketua Umum LSM Lankoras-HAM, Mukhawas Rasyid,SH, MH, LSM Topan RI, LSM APKAN, PRO JAMIN, dan masih banyak lainnya, kemudian juga dihadiri oknum lurah yang sempat beredar videonya mengatakan “LSM Kurang Ajar”

Pada kesempatan itu juga, oknum lurah mengaku pernah mengalami apa yang disampaikan itu, dan kami meminta maaf kepada semua pimpinan dan teman-teman LSM atas statement saya.

“Mungkin karena sakitnya saya rasakan pada saat itu, sehingga saya spontan saja menyampaikan statement yang menyakiti dan menyinggung perasaan teman-teman LSM,” ucap Lurah Maroangin, Muh Tahir

Ketika para pimpinan LSM melayangkan pertanyaan, Siapa oknum LSM itu ?

Lurah menjawab“ bukan LSM yang hadir disini, setelah kami telusuri merupakan oknum LSM di luar Bone”

Pada kesempatan itu juga, Ketua LSM Mattana Tikka, Andi Anzari meminta oknum lurah tersebut agar mengundurkan diri dari jabatan lurah Maroangin, kecamatan Sibulue. (r.s)
×
Berita Terbaru Update